Lazismu Madani Islamic School Payakumbuh: Penyaluran Bantuan Logistik kepada Korban Bencana Alam Banjir Bandang dan Longsor di Kabupaten Solok

Kabupaten Solok – Lazismu Madani Islamic School Payakumbuh kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dengan mengirimkan bantuan logistik untuk warga yang terdampak banjir bandang dan longsor di Kabupaten Solok. Bantuan dikirimkan pada hari ini sebagai bentuk respon cepat atas bencana yang melanda beberapa kawasan di wilayah tersebut.

Tim yang dipimpin oleh Ketua Lazismu Madani Islamic School Payakumbuh yaitu Ustadz Sarmen dan jajaran yang turut membantu dalam penyaluran bantuan  ini

Tim Lazismu membawa berbagai kebutuhan mendesak, mulai dari air minum, makanan siap saji, hingga makanan berat yang dibutuhkan oleh para penyintas yang sedang berada di pengungsian. Bantuan ini dihimpun dari donasi keluarga besar Madani Islamic School Payakumbuh serta para dermawan yang peduli terhadap kondisi masyarakat Solok.

Menurut perwakilan Lazismu Madani, penyaluran bantuan ini merupakan wujud nyata kepedulian dan solidaritas terhadap saudara-saudara yang sedang menghadapi masa sulit akibat bencana alam. Mereka juga menegaskan bahwa aksi kemanusiaan seperti ini akan terus dilakukan sesuai kebutuhan lapangan.

Selain menyalurkan bantuan, tim Lazismu juga melakukan koordinasi dengan pihak pemerintah setempat dan relawan di lokasi bencana untuk memastikan distribusi berjalan tepat sasaran dan diterima oleh masyarakat yang paling membutuhkan.

Madani Islamic School Payakumbuh mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendoakan keselamatan warga Solok serta turut berkontribusi dalam upaya pemulihan pascabencana.